Saat ini udara kota Turin begitu dinginnya, hampir nol derajat. Ya, tampaknya winter ini semakin hari semakin dingin saja. Suasana malam yang dingin ini menjadi malam pergantian tahun menuju 2012.
Ini adalah malam tahun baru kedua saya di Italia. Kembali ke tahun lalu, sebuah memori seakan bangkit lagi. Adalah Piazza Vittorio Venetto, sebuah alun-alun terbesar di kota Turin, tempat dimana ribuan orang berkumpul untuk merayakan pergantian tahun. Di depan piazza ini, terbentang sungai terbesar di kota Turin, namanya sungai Po. Di seberang sungai inilah sekelumit kembang api beserta kelengkapannya dipasang. Seolah-olah tidak peduli karena udara begitu dinginnya, rasa ingin tahu untuk menikmati suasana pergantian tahun di kota ini begitu besarnya. Datang dan menunggu di pinggir sungai sampai akhirnya sejumlah kembang api diluncurkan tepat pukul 00.00. Hanya sendiri saat itu, tiada berkawan diantara ribuan orang yang berkumpul. Hehehehe...
Tahun ini begitu berbeda. Malam tahun baru ini cukup saya rayakan dengan hanya tinggal di apartemen yang hangat dan jauh dari keramaian. Menulis blog ini sambil tiduran dan .... sebentar lagi akan tidur. Hehehe... Namun tetap, harapan akan perubahan ke arah positif di tahun depat masih belum padam :)
Felice anno nuovo 2012!!!
Selamat tahun baru untuk teman-teman semua ^^
Ciao ciao ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar